Review Code Geass : Berkibarnya Revolusi !
Code
Geass. Mungkin anime ini masuk ke dalam jajaran toplist anime yang ada di
dunia. Jika anda browsing di internet dan mencari top 10 anime, best anime, top
anime of all time, pasti anda akan bertemu dengan anime yang satu ini. Walaupun
usia anime ini cukup tua, namun fanbase dari anime ini sangat banyak dan tetap
langgeng sampai sekarang, bahkan tak jarang cosplayer-cosplayer dunia yang
sering memperagakan lelouch. Lalu seberapa baguskah anime ini ?
Cerita
dimulai pada saat jepang, yang merupakan Negara maju. Diinvasi oleh pasukan
dari kerajaan Britania (inggris) dan berhasil menaklukkan jepang. Kini tidak
ada nama jepang, yang ada hanyalah area 11. Lelouch vi Britannia. Seorang
pangeran yang terbuang dari inggris yang mendapatkan kekuatan super bernama
Geass yang membuatnya dapat memerintahkan apa saja ke semua orang untuk bisa
mengembalikan kembali kemerdekaan jepang. Mengapa ia ingin membuat jepang
merdeka ?, darimana kekuatan Geass tersebut ?, kenapa ia dibuang dari
kekaisaran inggris ? semua pertanyaan ini dapat anda saksikan saat menonton
anime ini.
Mungkin
saat anda pertama kali menonton anime ini, anda akan berpikir kalau anime ini
mengandalkan mecha dan fanservice sebagai daya tarik terbesarnya. Well anda akan
sangat salah jika menilai seperti itu. Karena anime ini sangat mengedepankan
sisi taktis dan politik sebagai charm utamanya.
Plot twist juga disertai di anime dengan sangat mantap. Walaupun sosok Lelouch
disini agak OP namun hal itu tidak mengendurkan anime ini yang mengedepankan
sisi taktis. Karakter yang ada di anime ini sangat Ber-karakter. Seperti
contohnya Lelouch yang menghalalkan segala cara untuk meraih sesuatu dan
berbanding terbalik dengan Suzaku yang berusaha semaksimal mungkin supaya hal yang
dilakukannya berdampak baik ke semua orang. Mungkin saya akan kembali lagi ke
sisi cerita yaitu, bukanlah politik kacangan yang ditaburi dengan saus kacang
(???). politik yang dihadirkan disini sangat berbobot dan mungkin tidak semua
orang dapat memahaminya. Entah kenapa saya jadi senang menonton serial anime
mecha karena setelah melihat anime ini, bukan karena saya suka hal yang berbau
robot-robotan namun biasanya anime bergenre mecha mempunyai cerita tentang
politik yang cukup menarik apalagi seri gundam. Entah kenapa, cita rasa Gundam
sangat terasa kental disini. Grafiknya sangat mirip dengan anime Gundam Seed,
baik karakternya pun mempunyai sifat-sifat yang mirip.
Lalu
satu yang terakhir, apa yang membuat anime ini menjadi anime best of all time ?
kembali lagi ke depan. Jika anda yang mencintai genre – genre anime mecha,
politic, drama, twist. Anime ini sangatlah cocok bagi anda. Sekian dari saya.
Wassalam…
0 komentar:
Posting Komentar